LIPUTAN ONE

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "LIPUTAN ONE"

Peresmian Gedung Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara

 


LIPUTANONE.COM - Bupati Morowali Utara DR. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS, menghadiri kegiatan peresmian gedung Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara di Desa Tompira Kecamatan Petasia Timur, Rabu (24/05/2023).


Kehadiran Bupati Delis disambut dengan Tari Lumoli dan Cakalele yang merupakan salah satu tarian Suku Mori untuk menyambut para tamu yang berkunjung ke suatu daerah tertentu.


Gedung Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara dibangun diatas tanah lahan hibah dari Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara sebagai bentuk dukungan dan upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat.


Bupati Delis menyampaikan ucapan selamat atas peresmian gedung baru dengan harapan mampu mendukung sektor pemerintahan dalam meningkatkan kemajuan daerah.


"Atas nama Pemerintah Daerah, saya mengucapkan selamat atas peresmian gedung baru Kantor BPN Kabupaten Morowali Utara, serta ucapan terimakasih atas dukungan Kepala Kanwil BPN Provinsi Sulawesi Tengah yang selama ini terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah atas segala urusan pertanahan untuk melayani  masyarakat Kabupaten Morowali Utara." Ujarnya


Gedung Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara diresmikan oleh Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sulawesi Tengah DR. Ir. Doni Janarto Widiantono, M.Eng.Sc, dan disaksikan oleh Bupati Morowali Utara.


Dengan diresmikannya Kantor BPN Kabupaten Morowali Utara, Bupati Delis berharap peningkatan kinerja pegawai dan pelayanan kepada masyarakat akan semakin baik.


Dalam Sambutannya Kepala Kanwil BPN Provinsi Sulteng Doni Janarto menyampaikan ucapan Selamat atas peresmian gedung baru dan apresiasi atas pencapaian Kabupaten Morowali Utara dengan pertumbuhan ekonomi yang meningkat.


"Selamat atas peresmian gedung Kantor Pertanahan Kabupaten Morowali Utara, saya berharap bisa meningkatkan kinerja dalam mendukung kemajuan daerah, serta apresiasi atas pencapaian Kabupaten Morowali Utara dengan potensi sumber daya alam yang melimpah dan pengelolaan yang baik, sehingga mencapai pertumbuhan ekonomi nomor 2 se-Indonesia, setelah Kabupaten Maluku Utara." pungkasnya.


Peresmian gedung kantor BPN ditandai dengan  penandatanganan prasasti dan penggutingan pita oleh Kepala Kanwil BPN Provinsi Sulawesi Tengah, dan dilanjutkan dengan penamaman pohon di sekitar area Kantor BPN Morowali Utara.


Selain Bupati Morowali Utara dan Kakanwil BPN Sulteng, turut hadir dalam kegiatan, Kapolres Morowali Utara AKBP Imam Wijayanto, S.I.K., M.H., Kacabjari Morut diwakili oleh Kasubsi Intelijen Datu Sofyan, Kepala Kemenag Morut, sejumlah Kepala Kantor BPN Kabupaten/Kota se-Sulawesi Tengah serta Camat Petasia Timur Hamja, S.Pi., M.Si.(RD/Nofli)

Posting Komentar

0 Komentar