Meulaboh – LIPUTANONE | Panglima Laot Lhok Aceh Barat menyatakan dukungan penuh terhadap kebijakan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat untuk mengaudit dana Corporate Social Responsibility (CSR) PT Mifa Bersaudara.
Pernyataan dukungan ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Panglima Laot, Nanda Ferdiansyah, di Meulaboh.selasa 25/3/25.
Menurut Nanda Ferdiansyah, langkah audit ini penting untuk memastikan bahwa dana CSR yang seharusnya diperuntukkan bagi kesejahteraan masyarakat, khususnya nelayan dan komunitas pesisir, benar-benar digunakan sesuai peruntukannya.
"Kami mendukung penuh kebijakan pemerintah daerah dalam melakukan audit dana CSR PT MIFA. Hal ini diperlukan agar transparansi dan akuntabilitas penggunaan dana tersebut dapat dipastikan, sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat, terutama nelayan yang berada di wilayah terdampak," ujar Nanda Ferdiansyah.
Ia menambahkan, selama ini nelayan sering kali mengeluhkan kurangnya perhatian terhadap kebutuhan mereka, meskipun ada dana CSR yang seharusnya bisa membantu meningkatkan kesejahteraan dan sarana prasarana bagi komunitas pesisir. Oleh karena itu, pihaknya berharap audit ini dapat memberikan kejelasan dan memastikan dana CSR dimanfaatkan secara optimal.
"Kami juga berharap hasil audit ini nantinya bisa menjadi dasar perbaikan sistem pengelolaan dana CSR ke depan, agar lebih tepat sasaran dan berdampak positif bagi masyarakat," tambahnya.
Pemerintah Kabupaten Aceh Barat sebelumnya mengumumkan rencana audit terhadap penggunaan dana CSR PT Mifa Bersaudara sebagai bagian dari upaya memastikan transparansi dan akuntabilitas perusahaan dalam memenuhi tanggung jawab sosialnya kepada masyarakat sekitar.
(Dedy S)
0 Komentar